Kegiatan Bias dan Penjaringan Siswa TA 2023

 

Kegiatan BIAS Tahun 2023

Kepada Seluruh Siswa, Orang Tua/Wali Murid, SDN Karangmangu

Perihal: Pengumuman Kegiatan Bias dan Penjaringan Siswa

Assalamu’alaikum Wr. Wb.

Dengan hormat, Kami bermaksud untuk memberitahukan kepada seluruh siswa, orang tua/wali murid,mengenai beberapa kegiatan penting yang akan diadakan di SDN Karangmangu pada tanggal 11 Agustus 2023 Sebagai berikut :

  1. Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) Peserta Didik Kelas 1 , akan diselenggarakan bagi seluruh siswa kelas 1. Kegiatan ini merupakan bagian dari skrining untuk memastikan status kesehatan Anak.
  2. Penjaringan Siswa untuk kelas 1, 2, dan 3
  3. Kesehatan Gigi Sekolah (UKGS) untuk Seluruh Siswa Kelas 1 Sebagai bagian dari upaya menjaga kesehatan gigi siswa, akan diadakan program UKGS bagi seluruh siswa kelas 1. Dalam program ini, siswa akan diberikan pengecekan gigi oleh tenaga medis terlatih untuk mendeteksi potensi masalah gigi dan memberikan edukasi tentang pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut.
  4.  HPV untuk Siswa Perempuan Kelas 5 Dalam rangka meningkatkan kesadaran akan pentingnya kesehatan reproduksi, akan diadakan  Human Papillomavirus (HPV) bagi siswa perempuan kelas 5.  HPV bertujuan untuk melindungi siswa dari infeksi HPV yang dapat menyebabkan kanker serviks di masa mendatang.

Semua kegiatan di atas akan dilaksanakan pada hari Jum’at, tanggal 11 Agustus 2023. Pastikan bahwa anak-anak hadir tepat waktu dan berpakaian rapi dan sopan sesuai dengan aturan sekolah.

Informasi lebih lanjut mengenai jadwal dan kegiatan dapat diakses melalui website resmi sekolah kami di https://sdnkarangmangubtdn.sch.id

Demikianlah pengumuman ini kami sampaikan, atas perhatian dan kerjasama semua pihak, kami ucapkan terima kasih. Jika terdapat pertanyaan atau kebutuhan informasi lebih lanjut, silakan menghubungi pihak sekolah melalui nomor kontak yang tertera di website sekolah.

Wassalamu’alaikum Wr. Wb.

NB.Ketentuan Pelaksanaan Kegiatan

  1. Untuk Kelas 1 , Membawa Sikat Gigi , Gelas untuk berkumur.
  2. Untuk Peserta Didik Diwajibkan Sarapan Pagi
  3. Untuk Peserta Didik Diwajibkan Membwa FC KK ( Kartu Keluarga ) 1 Lembar.
LihatTutupKomentar